EDURANEWS, JAKARTA-Universitas Negeri Jakarta (UNJ) selenggarakan rapat kerja dalam rangka pemantapan rencana bisnis dan anggaran 2024 dan perencanaan bisnis dan anggaran 2025 yang mengusung tema “Membangun Kemandirian Menuju World Class University” di UTC-UNJ By Naraya Ballroom, kampus UNJ (07/03).
Rapat kerja kali ini juga dihadiri Amich Alhumami Ph.D Deputi Bidang Pembangunan Manusia, Masyarakat dan kebudayaan Kemternaian PPN/Bappenas dan Bjardianto Pudjiono Anggota Dewan Pengawas UNJ sebagai narasumber.
Menurut Prof Fahrurrozy Wakil Rertor Bidang Perencanaan dan Kerja sama bahwa presentasi capaian kinerja berdasarkan Indeks Kinerja uatama (IKU) dilakukan masing-masing unit periode 2023 sebagai best line untuk melakukan analisis pengembangan program kerja 2024.
“Kita ketahui bersama ada 8 IKU yang di capai, maka dasar capaian adalah 8 IKU tersbut,” ungkapnya.
Selain itu menurut Prof Fahrurrozy bahwa pada kesempatan ini juga akan diumumkan pemenang fakultas yang berhasil mencapai target-target kinerja berbadasarkan IKU dari masing-masing fakultas.
Setelah proses tersebut kata Prof Fahrurrozi akan dilakukan penandatanganan kontrak kinerja yang akan dilakukan oleh Rektor dengan Direktorat Pendidikan Tinggi, Kemendikbudristek.
“Jadi semua unit juga akan melakukan kontrak kinerja dengan rektor dan pimpinan lembaga,” ungkapnya.
Sementar itu Rektor UNJ Prof Komarudin dalam sambutannya menyampaikan rapat kerja ini sekaligus dalam rangka memantapkan Rencana Anggaran Biaya (RBA) Tahun 2024 dan rancangan RBA 2025.
“Maka penyusunan program kerja Tahun 2024 harus tepat untuk optimalisasi pencapaian target IKU,” ungkapnya.
Rektor UNJ pada kesempatan itu juga mengumumkan bahwa penilaian IKU 2023 masih belum sesuai dengan capaian, untuk itu dirinya mengungkapkan masih menunggu proses melengkapi secara rill kekurangan dokumen sampai batas waktu yang sudah ditentukan.
Rektor Unj juga mengatakan bahwa penilaian IKU yang dilakukan di UNJ telah mengikuti kaidah dari Kemendikbudristek dengan asas berkeadilan dan transparan.
“Insya Allah formula ini akan kita teruskan dan kita tetapkan dengan SK,” ungkapnya.
Prof Komarudin juga menyebutkan liga IKU adalah upaya penting dalam memberi motivasi agar capaian kinerja dapat di capai dalam rangka melakukan pengembangan UNJ kedepan secara konsisten.
Dalam penutupnya Rektor UNJ berharap memasuki fase PTNBH pembahasan program dan anggaran juga akan dilakukan melalui asas berkeadilan.
Dirinya mengungkapkan utamanya adalah semangat untuk meningkatkan income generating kampus melalui Badan Pengelola Usaha (BPU-UNJ) melalui lini usahanya.