Ketua DWP UNJ Selenggarakan Pelatihan Membuat Roti Bagi DWP UPN Veteran dan DWP UBB

0
199
Foto: Linda Zakia Ketua Dharma Wanita Persatuan UNJ (tengah), Ariska Febriani Ibrahim penasehat DWP Universitas Bangka Belitung (kanan) dan Nantia Rena Venus Ketua DWP UPN Veteran Jakarta (kiri)

EDURANEWS, JAKARTA-Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Negeri Jakarta selenggarakan pelatihan membuat roti bersama DWP UPN Veteran Jakarta dan DWP Universitas Bangka Belitung (UBB) di Laboratorium Tata Boga kampus UNJ (10/03).

Linda Zakia ketua DWP Universitas Negeri Jakarta menyebut kegiatan itu merupakan ajang meningkatkan skill, pengetahuan sekaligus menumbuhkan kesadaran wirausaha diantara anggota DWP.

“Jadi kegiatan hari ini dalam rangka meningkatkan skill dan pengetahuan bagi pengurus DWP dengan harapan menumbuhkan spirit kewirausahaan dari pelatihan membuat roti,”katanya.

Linda Zakia menambahkan pelatihan ini juga merupakan bentuk silaturahmi antar anggota DWP guna memperkuat solidaritas dan persaudaraan.

Dirinya berharap pembekalan ini dapat memantik  bibit entrepreneur  bagi anggota DWP kedepannya terutama pada bidang usaha roti.

Foto: Salah satu peserta tengah memperlihatkan potongan adonan kue menggunakan mesin potong kue di Laboratorium ITata Boga UNJ

Linda juga menceritakan bahwa salah satu peserta pelatihan pembuatan roti dari UNJ sampai saat ini telah berhasil menekuni usaha roti.

Linda berharap praktek demikian dapat menular kepada peserta lainnya yang terlibat dalam program pelatihan tersebut.

Selain itu menurut Nantia Rena Venus Ketua DWP UPN Veteran Jakarta menyebut kegiatan ini sebagai bagian dari studi tiru yang dapat bermanfaat bagi peserta dan dapat saling membagikan ilmunya kepada DWP anggota lainnya.

“Studi tiru ini diharapkan dapat menjadi ladang ekonomi dan bermanfaat bagi anggota DWP lainnya,”katanya.

Ariska Febriani Ibrahim penasehat DWP Universitas Bangka Belitung menyambut baik kegiatan itu dan menyebut pihaknya haus terhadap ilmu pengetahuan.

Dirinya berharap kunjungan balik kepada UBB sangat dinantikan setelah pertemuan itu.

Foto: Cucu Cahyana selaku instruktur pembuatan roti sekaligus dosen Tata Boga UNJ tengah mempraktekan pembentukan adonan roti kepada peserta pelatihan

Cucu Cahyana selaku instruktur pelatihan juga menjelaskan berbagai teknik dan metode pembuatan roti, alat pembuatan roti secara  klasik sampai yang modern serta pemahaman tata cara membuat roti yang memiliki nilai gizi.

Cucu Cahyana berharap para peserta dapat mempraktekkannya kembali di rumah dalam membuat roti yang enak dan bergizi serta dapat menjadi spirit membangun usaha bidang pembuatan roti.