Rektor UNJ Prof Komarudin Lantik Pejabat Baru Dekan dan Wakil Dekan

0
59
Foto: Rektor UNJ Prof Komarudin.

EDURANEWS, JAKARTA-Rektor Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Prof Komarudin melantik 7 pejabat baru untuk posisi Dekan dan Wakil Dekan di Aula latief Hendraningrat (18/10).

Foto: Doc/Probadi.

Adapun nama-nama pejabat baru diantaranya yaitu:

Melantik Firdaus Wajdi, M, A., Ph. D sebagai Dekan Fakultas Ilmu Sosial Periode Antar Waktu Tahun 2021-2025.

Melantik Dr. Hernawan, S.E., M. Pd sebagai Dekan Fakultas Ilmu Olahraga Periode Antar Waktu Tahun 2021-2025.

Melantik Dr. Murni Winarsih, S.Pd., M. Pd sebagai Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Periode Antar Waktu Tahun 2021-2025.

Melantik Dr. Kurniawati, M. Si sebagai Wakil Dekan 1 Fakultas Ilmu Sosial Periode Antar Waktu Tahun 2021-2025.

Melantik Prof. Dr. Nofi Marlina Siregar, S.Pd., M. Pd sebagai Wakil Dekan III Fakultas Ilmu Olahraga Periode Antar Waktu Tahun 2021-2025.

Melantik Dr. Agung Wahyu Handaru, S.T., M.M sebagai Wakil Dekan 1 Fakultas Ekonomi Periode Antar Waktu Tahun 2020-2024.

Melantik Dr. Aip Badrujaman, M. Pd sebagai Wakil Dekan II Fakultas Ilmu Pendidikan Periode Antar Waktu Tahun 2021-2025.

Dalam sambutannya Rektor UNJ Prof Komarudin menyebut pergantian dan pengangkatan pejabat baru merupakan hal yang baisa terjadi dalam sebuah organisasi publik.

Dirinya juga mengapresiasi kinerja pejabat lama yang sudah berjuang menorehkan berbagai prestasi bagi UNJ dari fakultasnya masing-masing.

“Semua telah memajukan Universitas melalui Fakultas dan bidangnya masing-masing, terima kasih,” ungkapnya.

Rektor UNJ mengingatkan kepada seluruh pejabat baru agar sungguh-sungguh melaksanakan tugas dan mengingatkan agar selalu berhati-hati dalam menjalankan tugas. Dirinya mengingatkan agar para pejabat baru menjaga integritas dalam menjalankan amanah baru ini.

Rektor UNJ dalam sambutannya juga menyebut dirinya tidak menampik bakal ada perubahan posisi jabatan ketika UNJ memasuki status Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTNBH) nantinya.