Rektor UNJ: Bertambahnya profesor UNJ Semakin Memantapkan Kapasitas UNJ

0
46
Foto: Rektor Universitas Negeri Jakarta Prof Komarudin saat membuka sidang terbuka pengukuhan guru besar Universitas Negeri Jakarta.

EDURANEWS, JAKARTA-Rektor UNJ Prof Komarudin sampaikan pengukuhan tiga Professor UNJ semakin memantapkan kapasitas dengan keilmuan yang sudah teruji. Hal ini dirinya sampaikan dalam sambutan pembuka pengukuhan guru besar Universitas Negeri Jakarta di Aula Latief Hendraningrat kampus UNJ (05/06).

“Pengukuhan tiga Guru Besar dari Fakultas Ilmu Pendidikan dan Fakultas Teknik UNJ hari ini merupakan rangkaian prosesi pengukuhan yang kedua pada tahun 2023,” ungkap Prof Komarudin.

Menurut Rektor UNJ pengukuhan tersebut semakin meningkatkan sumber daya manusia baik secara kapasitas dan keilmuan dalam bidang media pembelajaran, teknologi pembelajaran, dan teknologi pendidikan.

“Semoga pencapaian ini, dapat menginspirasi kita semua dan mendorong lahirnya inovasi pendidikan yang membawa kemaslahatan untuk bangsa dan negara,” katanya.

Sidang pengukuhan guru besar itu UNJ turut mengukuhkan tambahan tiga guru besar diantaranya Prof. Dr. Dra. Eveline Siregar, M.Pd (Guru Besar Bidang Ilmu Pengembangan Media dan Sumber Belajar), Prof. Dr. Dra. Yuliani Nurani, M.Pd (Guru Besar Bidang Ilmu Teknologi Pembelajaran Anak Usia Dini), dan Prof. Dr. Moch. Sukardjo, M.Pd (Guru Besar Bidang Ilmu Teknologi Pendidikan Fakultas Teknik).

Pengukuhan tersebut merupakan pengukuhan kedia setelah sebelumnya telah dikukuhkan tiga guru besar diantaranya Prof. Dr. Supadi, M.Pd (Guru Besar Bidang Ilmu Manajemen Pendidikan, Prof. Dr. Masduki, S.H., M.M  (Guru Besar Bidang Ilmu Manajemen Pendidikan), dan Prof. Dr. Suherman, M.Si (Guru Besar Bidang Ilmu Manajemen.