Fajar Ari/Khaeroni Melaju Ke Babak Semi Final Bulutangkis LPTK CUP Universitas Negeri Malang 2023

0
61
Foto: Fajar Ari menghalau pukulan pendek pemain UNESA pada saat laga penyisihan (03/10) di lapangan badminton Araya, Kota Malang.

EDURANEWS, MALANG-pertandingan cabang olahraga bulutangkis asal UNJ Fajar Ari/Khaeroni melaju pada putaran semi final yang akan diselenggarakan 04/10/2023 di lapangan badminton Araya, Kota Malang.

Pada pertandingan sebelumnya Fajar Ari/Khaeroni menang melawan Universitas Negeri Surabaya (UNESA) pasangan Afif Risdiawan/Yanuar Alfan Triardhana dengan skor ketat 21:14, 19-21, dan 21-19 pada penyisihan 16 besar.

pada putara 8 besar fajar Ari/Khaeroni melibas klub dari Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Burhan Hambali/Deris Maulana dengan skor 21:16 dan 21:18.

Dengan kemenangan itu, pasangan Fajar Ari/Khaeroni dari Universitas Negeri Jakarta akan berhadapan dengan klub dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pada laga semi final.

Sementara itu, pada pertandingan lain Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) akan berhadapan dengan Universitas Negeri Semarang (UNNES).

Manager bulutangkis UNJ Endang Darajat menyebut pertandingan semi final yang akan di hadapi UNJ adalah pemain baru dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dalam pertandingan LKPTK CUP Tahun 2023 tuan rumah Universitas Negeri malang.

“Diprediksi mereka akan juara, dengan catatan pemain muda itu memiliki kemampuan di atas rata-rata dan usia yang masih muda,” tegasnya.

Endang menyebut pertandingan melawan UNY perlu dicermati betul dengan latihan yang baik dan kesiapan tenaga yang mumpuni.

Dirinya menambahkan jika kemudian UNJ akan menghadapi UNNES ataupun UPI setelahnya, presentase keunggulan masih terbuka lebar bagi UNJ. “kita sudah tahu pemain dua kampus itu siapa, serta kekuatan dan kekurangannya bagaimana,” ungkapnya.

Meski begitu Endang optimis dengan semua lawan harus dihadapi dengan serius tentu dengan waktu yang singkat ini perlu rehabilitasi tenaga yang optimal menghadapi pertandingan semi final, terlebih dua putaran melawan UNESA dan UPI telah memberi porsi dahaga yang cukup besar.