EDURANEWS, JAKARTA: Jenderal TNI (Purn.) Dr. H. Wiranto S.H. S.I.P. M.M. berkesempatan menyumbangkan sebuah lagi yang digubah sendiri pada Pesta Rakyat Dies Natalis Ke-59 UNJ.
Terinspirasi dari peristiwa perang saudara di Maluku. Nuansa lagu ini adalah perdamaian. Beliau menyanyikan lagu tersebut dengan suara yang merdu.
Dalam konteks kekinian, Wiranto mengubah syair lagi tersebut supaya dapat dinikmati oleh banyak orang. Penonton sangat seksama dalam menikmati alunan lagu tersebut. Wiranto merupakan Ketua Dewan Penyantun UNJ sekaligus alumni.
Wiranto aktif dalam setiap kegiatan di kampus. Beliau sering mengisi seminar, kuliah umum, dan hadir dalam setiap perayaan besar yang digelar universitas.
Dalam rangka Dies Natalis Ke-59, UNJ menyelenggarakan Pesta Rakyat GOR UNJ, Kampus B pada Sabtu, 15 Juni 2023. Pesta Rakyat sekaligus menandai bahwa UNJ adalah keluarga besar yang kental dengan kebersamaan.
Acara Dies Natalis UNJ ke-59 telah dimulai sejak bulan Maret 2023, diawali dengan peluncuran logo Dies Natalis yang didesain oleh Kepala program Studi Pendidikan Seni Rupa UNJ Indro Moerdisuroso.
Pada kegiatan Dies Natalis UNJ ke-59, terdapat berbagai rangkaian kegiatan perlombaan yang dilakukan, baik ditingkat UNJ hingga nasional, diantaranya Pesta Olahraga Antar Perguruan Tinggi se-Indonesia, Lomba Senam, Lomba Cooking Relay, dan perlombaan lainnya.
Peserta yang mengikuti lomba Dies Natalis UNJ ini tidak hanya sivitas akademika UNJ sendiri, namun alumni bahkan khalayak umum di berbagai wilayah Indonesia ikut memeriahkan perlombaan.