Mahasiswa UNJ Ukir Prestasi di Olimpiade Psikologi LEIPZIG (Leaning Psychology with Amazing Goals)

0
296

EDURA NEWS, UNJ – Prestasi dalam lomba debat diukir oleh mahasiswa Universitas Negeri Jakarta dalam Olimpiade Psikologi LEIPZIG (Learning Psychology with Amazing Goals) yang digelar Fakultas Psikologi Universitas Gunadarma. Lomba debat yang diadakan secara daring melalui Zoom ini bertemakan “Never Surrender This Is Not the End”.

Mahasiswa UNJ berhasil meraih juara 1 dan juara 3 dalam lomba debat ini. Tim A UNJ sumbangkan juara 1, tim ini terdiri dari Almadhia Qisthina, Luthfiyah Zahra, dan Adzkia Zahra Izzati dan juara 3 diraih oleh tim debat Otniel Wijaya, Sri Purborini, dan Raihandiri. Mereka tergabung dalam Recycle UNJ, sebuah unit di Fakultas Psikologi yang berfokus di bidang keilmuan.

Persiapan yang dilakukan tim debat UNJ sangat matang, latihan dilakukan secara rutin. Almadhia Qisthina menyatakan bahwa lomba ini dicari secara mandiri, namun mereka mendapatkan bantuan dana dari Fakultas Psikologi UNJ.

“Untuk pembuatan tim itu dlakukan sejak 15 April, sekaligus untuk kepengurusan pendaftaran dan lain-lain. Namun, untuk latihan secara intensif dilakukan sejak pertengahan bulan Mei,” ujar Almadhia Qisthina.

Almadhia mengatakan bahwa tidak ada kesulitan yang berarti untuknya dalam mengikuti lomba debat ini lantaran ia dan timnya sudah melakukan latihan secara intensif sudah cukup lama, termasuk berlatih untuk mosi secara impromptu.

Mira Ariyani, Ph.D sebagai wakil dekan III Fakultas Pendidikan Psikologi mengatakan bahwa terkesan atas kegigihan dan persiapan matang yang dilakukan tim debat UNJ ini. Bahkan tim lomba debat UNJ ini mengatasi kemudahan koordinasi dan mengantisipasi masalah koneksi internet dengan datang ke kampus UNJ. Mira Ariyani, Ph.D melihat hal ini sebagai kerja keras mereka.

“Saya dalam waktu depat akan ada pertemuan khusus dengan anggota Recycle, karena mereka potensial. Pertemuan ini selain untuk memberi selamat, juga ingin memotivasi untuk jangan berhenti di sini, untuk terus mengikuti lomba-lomba yang lain,” pungkasnya.