EDURA NEWS, JAKARTA – Dalam rangka memeriahkan Dies Natalis Universitas Negeri Jakarta (UNJ) ke-57, UNJ mengadakan berbagai lomba yang bisa diikuti oleh civitas akademika UNJ dan umum. Lomba tersebut adalah lomba TikTok, Vlog, Fotografi, Stand Up Comedy, Duo Menyanyi, dan Desain Motif Batik.
Berikut ini beberapa ketentuan dari masing-masing lomba.
- TIKTOK
- Ketentuan Peserta dan Lomba
- Lomba ini merupakan lomba individu
- Peserta adalah civitas akademika UNJ (mahasiswa, dosen, tenaga kependidikan) berusia di bawah 35 tahun
- Kontek TikTok adalah informasi mengenai Universitas Negeri Jakarta
- Konten TikTok adalah hasil karya sendiri serta tidak mengandung SARA, pornografi, hoaks, politi, dan hal yang merugikan lainnya
- Peserta menggunakan hashtag #diesnatalisUNJ57 dan mention ke @diesunjpanitia
- Peserta mengunggah video paling lambat 30 Mei 2021, pukul 23.59 WIB
- VLOG
Tema lomba Vlog UNJ adalah “Unggul Indonesia di Mata Dunia” dengan mengolaborasikan ide tentang keunggulan daerah masing-maisng atau mengeksplor daerah masing-maisng peserta.
- Ketentuan Peserta dan Lomba
- Lomba ini dibuka untuk umum
- Terdiri dari maksimal 3 orang per tim
- Peserta mengisi formulir pendaftaran pada link https:/tinyurl.com/PendaftaranVlogCompetition
- Pendaftaran dibuka dari 12 Mei 2021 sampai 27 Mei 2021 pukul 23.59 WIB
- FOTOGRAFI
Foto bertemakan “Keunggulan dan Reputasi di Masa Pandemi”.
- Ketentuan Peserta dan Lomba
- Lomba dibuka untuk umum, bersifat individual
- Setiap peserta hanya mengunggah 1 foto
- Peserta mengisi formulir pendaftaran pada link https:/tinyurl.com/PendaftaranPhotography
- Foto diunggah dengan hashtag #DiesnatalisUNJ57 #PhotographyCompetition dengan mentag akun Instagram @unjdiesnatalis
- Foto yang diikutsertakan dalam lomba dikirim via email UNJDiesnatalis@gmail.com dengan subyek Nama Lengkap_Nama Akun Instagram_PHOTOGRAPHYDIESNATALIS57
- Foto paling lambat diunggah dan dikirim tanggal 13 Juni 2021, pukul 23.59 WIB
- STAND UP COMEDY
- Ketentuan Peserta dan Lomba
- Lomba dibuka untuk umum
- Peserta melakukan pendaftaran lomba dengan mengisi formulir pendaftaran dan menautkan Video Stand Up Comedy dengan tema “Bebas” (berdurasi maksimal 2 menit) untuk seleksi awal ke https://forms.office.com/r/LTzJWBFN8v
- Peserta telah terdaftar sebagai peserta lomba apabila telah melakukan pengisian form pendaftaran dan menautkan link video secara daring sampai dengan batas akhir waktu yang telah ditentukan, yaitu 30 Mei 2021 pukul 23.59 WIB
- DUO MENYANYI
- Ketentuan Peserta dan Lomba
- Peserta lomba merupakan civitas akademika yang menjadi perwakilan unit yang ada di Universitas Negeri Jakarta yang telah mendapatkan undangan lomba musik duo
- Peserta membuat video musik duo kemudian mengisi form pendaftaran dan menautkan link video secara daring pada https://s.id/DNUNJMusikDuo
- Peserta telah terdaftar sebagai peserta lomba apabila telah melakukan pengisian form pendaftaran dan menautkan link video secara daring sampai dengan batas akhir waktu yang telah ditentukan, yaitu 30 Mei 2021 pukul 23.59 WIB
- DESAIN MOTIF BATIK
Tema Lomba desain motif Batik UNJ adalah “Universitas Negeri Jakarta Unggul”.
- Ketentuan Peserta dan Lomba
- Lomba terbuka untuk umum
- Karya berupa 1 lembar konsep desain pada kertas A4 dan 1 lembar karya desain Batik UNJ yang dibuat pada kertas A3. karya boleh di warna dengan teknik computer atau cat air
- Seluruh dokumen desain discan menjadi file dan dikirim ke email lombadiesnatalis57@unj.ac.id
- Pendaftaran dan penyerahan karya dibuka dari tanggal 5 Mei 2021 ditutup tanggal 2 Juni 2021 pukul 16.00 WIB
- Presentasi dan penyerahan karya bagi 6 besar tanggal 14 Juni 2021 mulai pukul 10.00 WIB di ruang Maftuchah Yusuf ged. Dewi Sartika
Informasi ketentuan yang lebih lengkap bisa dilihat di https://tinyurl.com/diesnatalisunj57.